13 Februari 2016

Langkah Me-Manage Gaji Agar Tidak Langsung Habis

Olbinfo.com, JAKARTA -  Penghasilan bulanan atau sering disebut dengan gaji adalah hal yang ditunggu - tunggu karyawan setiap bulannya. 

Namun banyak dari sebagian orang, gaji hanya sekedar numpang lewat.  

Jangan dilihat berapa banyak kita menerima gaji setiap bulannya. Tapi bagaimana kita bisa me-manage pengeluaran kita agar gaji tidak hanya sekedar numpang lewat.  Sebab, berapa pun penghasilan anda, bila tidak diatur dengan baik pastilah tidak akan pernah cukup.

Berikut ini adalah langkah untuk mengatuir gaji anda : 

1. Lacak dan kenali keuangan Anda

Maksudnya adalah mencari tahu kebiasaan Anda untuk mengalokasikan pendapatan selama sebulan. Coba bandingkan antara pemasukan dan pengeluaran yang Anda lakukan untuk sebulan terakhir.

Biasanya, seseorang menghabiskan pendapatannya pada beberapa hal, yaitu makanan, transportasi, dan rumah. Kemudian sisanya akan dipergunakan untuk membayar cicilan, biaya hiburan atau jalan-jalan, dan berbelanja.

Selanjutnya, hitunglah berapa persentase dari pengeluaran-pengeluaran tersebut. Dengan begitu, Anda akan bisa mengenali mana pengeluaran yang wajib Anda keluarkan setiap bulan, dan pengeluaran yang hanya sekadar tambahan. 

2. Bagi 3 anggaran

Bila ingin melangkah lebih jauh, Anda juga bisa membuat perencanaan anggaran tersebut dalam beberapa bagian. Yaitu perencanaan jangka pendek, menengah, dan jangka panjang. Perencanaan jangka pendek adalah pengeluaran yang akan dikeluarkan per bulan.

Selanjutnya pengeluaran jangka menengah adalah pengeluaran untuk membeli barang yang Anda cicil kurang dari satu tahun, misalnya saat Anda membeli ponsel menggunakan promosi cicilan kartu kredit.

Sedangkan pengeluaran jangka panjang adalah pengeluaran seperti menabung untuk pensiun, membeli mobil, membeli rumah, atau investasi.

3. Sisipkan tujuan masa depan

Poin ini adalah khusus untuk pengeluaran jangka panjang. Sebab, tujuan pengeluaran jangka panjang itulah yang sering dilupakan oleh seseorang.

Misalnya Anda ingin membeli sebuah rumah. Karena belum dapat membeli secara tunai, tentu saja Anda ingin mengambilnya dengan kredit pemilikan rumah (KPR). Disini perencanaan anggaran yang Anda lakukan jangan dianggap sebagai hal yang mengingatkan Anda tidak mampu membayar uang mukanya.

Namun, untuk membantu kemana nantinya uang Anda akan dipakai setiap bulannya. Maksudnya, Anda dapat menyesuaikan pengeluaran dan menabung secara teratur untuk mengumpulkan uang muka yang Anda butuhkan.

4. Tidak cukup, saatnya cari tambahan

Pada waktu yang sama, cobalah pantau pendapatan Anda. Bandingkan pemasukan dengan pengeluaran. Jika hasilnya impas atau bahkan defisit tiap bulannya, berarti tandanya anda perlu mencari sumber pendapatan tambahan.
Apapun usaha yang dilakukan untuk mengatur keuangan, intinya adalah Anda dituntut agresif mengubah pola pengeluaran. Hal terpenting, Anda juga harus disiplin dengan perencanaan keuangan yang telah anda buat.


Sumber : Liputan6.com

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya